Jokowi ke Jakarta, Anaknya Suplai Katering ke Pemkot Solo

 

Perusahaan katering miliknya itu bernama "Chilli Pari".

Eko Huda S, Fajar Sodiq (Solo)

Gibran Rakabumi, anak Joko Widodo

, anak Joko Widodo (Fajar SodiqGibran Rakabumi (Solo))

Follow us on Google+

VIVAnews - Joko Widodo sudah meninggalkan Solo untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta. Namun, dia ternyata bukan tanpa pengganti. Kini, anak pertama Jokowi, Gibran Rakabumi, mulai masuk ke lingkungan Pemerintah Kota Solo.
Hanya saja, Gibran bukan jadi birokrat seperti
Jokowi. Dia masuk sebagai bos perusahaan katering miliknya bernama "Chilli Pari". Yang menarik, saat menjabat Walikota Solo, Jokowi melarang Gibran menerima order apapun dari semua instansi di bawah Pemkot Solo. Kini, setelah Jokowi ke Jakarta, larangan itu tak berlaku lagi. Gibran mulai menerima pesanan dari instansi pemerintahan Solo.
Kiprah pertama Gibran di lingkungan Pemkot Solo dimulai saat dia ditunjuk untuk menyediakan katering jamuan makan malam tamu ASEAN-India Car Rally. Acara ini digelar di Pendapi Gedhe, Kompleks Balai Kota Solo, Senin malam, 26 November 2012.
Di acara makam malam yang diikuti peserta rally dari 12 negara tersebut, Gibran harus menyiapkan santapan sebanyak 300 porsi. Mengingat acara tersebut diikuti para tamu dari luar negeri, termasuk Duta Besar India untuk Indonesia, maka menu yang dipilih pun kelas VIP. "Akhirnya saya bisa menerima order katering dari Pemkot Solo. Order yang pertama ini untuk menyiapkan jamuan makan malam VIP," kata Gibran kepada wartawan VIVAnews.
"Saya menahan diri selama dua tahun. Karena saat Bapak (
Jokowi) menjabat walikota, saya tidak boleh melayani order katering dari Pemkot," ucap Gibran yang merupakan lulusan Management Development Institute of Singapore tahun 2007 ini.
Gibran mengaku sudah lama mengincar order katering dari Pemkot Solo. Maklum, intensitas pesanannya cukup tinggi mengingat seringnya menggelar rapat, pertemuan, atau jamuan makan para tamu. "Begitu Bapak sudah tidak jadi walikota dan diganti Pak Rudy (FX Hady Rudyatmo) saya boleh melayani order katering untuk acara Pemkot Solo," tutur Gibran yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI) Solo. (kd)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar