Imam Supriadi, Pegawai BPK "Penantang Ahok" yang Jarang Masuk Kerja





Jumat, 15 April 2016 | 19:15 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Nama Imam Supriadi jadi terkenal setelah video tantangan duel yang dibuatnya diunggah ke media sosial. Video berjudul "Ahok Hadapi Saya, di Mana dan Kapan" telah beredar dan menjadi perbincangan para pegawai Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), tempat Imam bekerja.
Ditemui di Gedung BPK, Kepala Sub Bagian Konsultasi BPK Wildan Samani menuturkan, sejak awal April hingga saat ini, Imam diketahui belum pernah masuk kerja. Menurut Wildan, Imam meminta izin untuk cuti sakit.

"Bulan ini belum ada masuk. Saya telepon kata istrinya dia lagi sakit," kata Wildan kepada Kompas.com, Jumat (15/4/2016).
Wildan mengatakan, pergaulan Imam dengan sesama pegawai BPK berlangsung baik. Wildan bahkan mengatakan keseharian Imam tak seperti yang ditampilkan dalam video berdurasi sekitar lima menit tersebut.


Meski demikian, Wildan mengatakan saat ini tengah melakukan pembinaan kepada Imam yang diketahui telah bekerja di BPK selama lebih dari 30 tahun. Wildan tidak menjelaskan secara jelas pembinaan yang dia maksud.
(Baca:
BPK Benarkan Pria yang Tantang Ahok di Facebook adalah Pegawainya )



Secara terpisah, seorang laki-laki yang satu ruang kerja dengan Imam mengatakan tidak pernah lagi bertemu dengan temannya itu sejak awal April. Bahkan, pada bulan sebelumnya, ia menyebut Imam jarang masuk kerja.
Ketika ditanya mengenai keseharian Imam, laki-laki itu menolak menjawab dan langsung pergi.
Sama halnya dengan seorang pegawai perempuan yang muncul dari ruang kerja Imam. Perempuan itu mengaku mengetahui video yang tersebar, tetapi enggan menjelaskan keseharian Imam di tempat kerja.


Kepala Biro Humas dan KSI Yudi Ramdan Budiman mengatakan, Imam memang terbilang jarang masuk dan pernah mendapatkan teguran karena indisipliner.
"Yang bersangkutan jarang masuk dan sering melanggar disiplin," kata Yudi.

Kompas TV BPK Temukan Kerugian Negara Rp 191 Miliar
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
Penulis
: David Oliver Purba


SUMBER :
http://megapolitan.kompas.com/read/2016/04/15/19154441/Imam.Supriadi.Pegawai.BPK.Penantang.Ahok.yang.Jarang.Masuk.Kerja






Tidak ada komentar:

Posting Komentar